Selada untuk isi lahan sela
Ketika ada kata selada disebut maka yang tersirat dalam benak saya tentu selada air atau watercrass bahasa latinnya Nasturtium officinale. Karena sejak balita sampai SMA kalau makan selada ya selada air ini di tempat saya biasa disebut dengan bribil. Biasa di kampungku selada air dikonsumsi dalam keadaan matang seperti disayur bening, dioseng maupun dibikin urap. Wah enak deh pokoknya kalau makan masakan selada air ini, tetapi ada juga yang mengkonsumsi mentah sebagai lalapan. Saya suka selada air karena yang harganya terjangkau dan teksturnya yang lembut/mudah hancur saat dimasak serta memiliki tekstur yang khas. Setelah merantau kita mulai lah berkenalan dengan selada yang seusungguhnya ini, nama latinnya Lactuca Sativa. Kenapa ya di indonesia dinamakan selada mungkin karena memang digunakan sebagai salad/lalapan? Ya yang jelas selada ini penulis mengenalnya sebagai lalapan di warung pecel lele/ayam, warung makan yang menyediakan lalapan, dan ada dilapisan burger. K